Scroll untuk baca artikel
Example floating
Example floating
Headline

Tak Malu, Dua Pria Bertato di Pohuwato ini Jualan Es Buah Untuk Buka Puasa

×

Tak Malu, Dua Pria Bertato di Pohuwato ini Jualan Es Buah Untuk Buka Puasa

Sebarkan artikel ini

Faktanews.com, Fakta – Tato sering kali menjadi stigma yang negatif di kalangan masyarakat luas, apalagi di Gorontalo yang dikenal dengan daerah yang punya moto “Adat Bersendikan Sara, Sara Bersendikan Kitabullah”.

Dengan moto tersebut, pastinya orang yang bertato di Gorontalo kerap dianggap sebagai orang yang tidak beradab, berantakan, dan sebagainya. Namun hal itu, tidak menyulutkan semangat dua pria bertato di Pohuwato ini untuk berjualan takjil buka puasa di Bulan Ramadhan.

Manan dan Andi merupakan pria asal Kota Gorontalo yang saat ini berdomisili di Pohuwato. Manan telah menikah dan tinggal di Dusun Wulungio, Desa Pohuwato , Timur Kecamatan Marisa, Kabupaten Pohuwato.

Pria bertato
Manan (kiri) dan Andi (kanan) saat melayani pembeli Es Buah untuk buka puasa

Setiap pukul 5 sore, ke dua pria bertato itu mulai menjajakan Es Buah untuk buka puasa di depan Kantor Pos Marisa, Kabupaten Pohuwato.

Es Buah yang dijajakannya secara prasmanan ini cukup terbilang murah dibanding harga-harga Es Buah lainnya. Dengan modal Rp. 8.000 saja kita sudah bisa mendapatkan satu cup Es Buah.

” Murah sekali, emangnya tidak rugi, jualan Es Buah yang enak tapi murah,” Kata emak-emak yang habis membeli Es Buah.

Sambil senyum Manan menjawab semoga jualan mereka menjadi berkah di bulan Ramadhan ini.

” Hehe Insya Allah tidak bu, hitung-hitung sedekah dan mencari berkah di bulan Ramadhan,” Jawab Manan dengan santai.

Kepada Fakta News, Manan juga mengatakan bahwa jualan mereka setiap harinya habis hingga 500 cup.

” Alhamdulillah setiap hari kita bisa menjual sampai 500 cup dan kita mulai buka dari Jam 5 sore,” Tuturnya.

Bagi para pemburu takjil di sekitaran Marisa, bisa mengunjungi lapak Es Buah Bang Manan dan Bang Andi, di depan Kantor Pos Marisa, dijamin enak dan harganya terjangkau.

Penulis: Fadli
Simak breaking news dan berita pilihan kami langsung di ponselmu. Akses berita Faktanews.com dengan cepat di WhatsApp Channel : https://whatsapp.com/channel/0029Vae1Mtp5q08VoGyN1a2S. Pastikan kamu sudah install aplikasi WhatsApp ya. Example 300x300
Example 120x600