Faktanews.com, Boalemo – Plt.Bupati Boalemo Ir.Anas Jusuf,M.Si didampingi Kadis Kesehatan Sutriyani Lumula,SKM,M.Kes menyambut kunjungan tim assesment eliminasi malaria kementerian Kesehatan RI yang di ketuai oleh Yuliandri,SKM,MM,bertempat di kantor Bupati Boalemo,senin 29/11/2021.
turut hadir dalam penyambutan tersebut Asisten II Fatlina Podungge,Asisten III Rahmat Biya dan Pimpinan OPD.
Pada kesempatan itu, Plt.Bupati Boalemo Ir.Anas Jusuf,M.Si atas nama Pemerintah dan masyarakat Kab.Boalemo menyampaikan terima kasih kepada tim Assesment eliminasi Malaria kementerian Kesehatan RI,dimana kedatangan bapak dan ibu di Kab.Boalemo untuk melihat sejauhmana eliminasi Malaria di daerah Kab.Boalemo.
Tentu selaku Pemerintah Kab.Boalemo, kami sangat serius dan focus dalam mendukung program-program Dinas Kesehatan,bahkan tiga minggu lalu kami mengajukan salah satu proyek perubahan inovasi di bidang kesehatan yaitu Gerbang Sakinah ( Gerakan angka Kematian Ibu dan Bayi).
Artinya dari berbagai aspek,bukan hanya malaria ,tetapi angka kematian ibu dan bayi mengalami penurunan yang sangat signifikan.sehingganya gerbang sakinah ini menjadi salah satu inovasi Kab.Boalemo di bidang kesehatan yang telah meraih tiga besar tingkat Provinsi Gorontalo.
Disamping itu juga,Plt.Bupati Boalemo Ir.Anas Jusuf,M.Si menyampaikan kepada tim Assesment Kementerian Kesehatan RI bahwa vaksinasi Kab.Boalemo sudah mencapai 64 porsen dan urutan kedua tingkat Provinsi Gorontalo.