Scroll untuk baca artikel
Example floating
Example floating
Headline

HUT Boalemo ke-22, Komunitas Diving Bentangkan Spanduk 5 Meter di Bawah Laut Bolihutuo

×

HUT Boalemo ke-22, Komunitas Diving Bentangkan Spanduk 5 Meter di Bawah Laut Bolihutuo

Sebarkan artikel ini
Foto Istimewa

Faktanews.com, Boalemo – Dalam rangka memperingati hari jadi kabupaten Boalemo, Komunitas Diving melakukan pembentangan spanduk ucapan HUT Boalemo ke-22 di dasar laut Bolihutuo, sepanjang 5 meter, Minggu (10/10/2021) yang lalu.

Kegiatan tersebut di pelopori langsung oleh Sahabat Nelayan Boalemo (SNB) yang diketuai oleh Roy Syawal, Boalemo Diving Club, dan didukung penuh oleh Pemerintah Kabupaten Boalemo.

Foto Istimewa

Selain itu, kegiatan Itu melibatkan Komunitas Diving dari beberapa Kabupaten/Provinsi yakni Provinsi Sulawesi Utara (Bunaken Dive), Provinsi Sulawesi Tengah (Buol Diving Club), Salvador Scuba Gorontalo, Sahabat Scuba Gorontalo, Diver Ditpolairud Polda Gorontalo, POSSI Pohuwato, dan Pohuwato Diving Club.

Roy Syawal, selaku Ketua SNB menyampaikan bahwa kegiatan tersebut merupakan persembahan untuk memperingati hari jadi Kabupaten Boalemo.

Selain itu kata dia, kegiatan tersebut dimaksudkan untuk memperkenalkan keindahan dan potensi bahwa laut Boalemo kepada dunia pariwisata di Indonesia.

” Tujuan kami tidak lain untuk memperkenalkan sekaligus mempromosikan potensi pariwisata sekaligus keindahan bawah laut Boalemo,” Ungkapnya.

Dia juga menambahkan bahwa kegiatan tersebut dilakukan untuk mengajak seluruh Masyarakat Boalemo dan Gorontalo untuk menjaga laut dan karang untuk generasi selanjutnya.

” Ayo kita jaga laut kita, jangan merusak keindahan bawah laut. Jaga lingkungan kita untuk generasi setelah kita nanti. Mari kita jaga ekosistem laut kita,” Tuturnya.

Sementara itu, Plt Bupati Boalemo Anas Jusuf, mengapresiasi langkah Boalemo Diving Club yang telah menandai hari lahir kabupaten Boalemo dengan pembentangan spanduk di bawah laut Bolihutuo.

“Kami mengapresiasi Boalemo Diving Club yang telah menandai peringatan HUT Boalemo ke – 22 dengan pembentangan spanduk dalam laut,” Ujarnya.

Anas juga mengatakan bahwa laut Boalemo sangat kaya dengan keindahan bawah laut. Olehnya kata dia, hal ini berpotensi meningkatkan perekonomian Boalemo lewat pengembangan pariwisata.

” Kedepannya diving, snorkeling dan potensi wisata laut harus terus di support dan menjadi kinerja utama dinas Pariwisata yang berkolaborasi dengan dinas teknis lainnya” Tukasnya.

Editor: Fadli
Simak breaking news dan berita pilihan kami langsung di ponselmu. Akses berita Faktanews.com dengan cepat di WhatsApp Channel : https://whatsapp.com/channel/0029Vae1Mtp5q08VoGyN1a2S. Pastikan kamu sudah install aplikasi WhatsApp ya. Example 300x300
Example 120x600