Faktanews.com, Pohuwato – Bupati Pohuwato Saipul Mbuinga, memantau langsung kegiatan operasi Pemberlakuan Pembatasan Kegiatan Masyarakat (PPKM) level 3, Rabu (18/8/2021).
Pantauan Faktanews.com, Saipul didampingi Kapolres dan Dandim 1313 Pohuwato meninjau langsung tempat-tempat umum yang masih melakukan aktivitas seperti rumah makan, kafe, hingga tempat hiburan malam.
Titik awal pemantauan yang dilakukan oleh Bupati Saipul mulai dari tugu burung maleo, blok plan, melewati tempat hiburan malam pantai pohon cinta, kemudian memutar melewati taman kota marisa hingga terakhir di penyekatan lampu merah perbatasan Kecamatan Duhiadaa dan Buntulia.

Bupati Saipul menuturkan, kegiatan ini sudah berlangsung selama empat hari dan akan berakhir hingga tanggal 23 Agustus mendatang.
“Ini akan dilakukan terus menerus setiap malam (hingga berakhir masa PPKM), penyekatan mobilitas masyarakat terhadap kegiatan di malam hari,” kata Saipul disela-sela kegiatan pemantauannya.
Lebih lanjut kata Saipul, pembatasan kegiatan masyarakat ini tidak akan mengganggu aktivitas masyarakat dalam hal untuk kepentingan-kepentingan tertentu.
“Misalnya untuk membeli obat di apotik, jadi tolong disampaikan bahwa penyekatan ini tidak untuk melarang masyarakat melakukan kegiatan-kegiatan yang penting, khususnya untuk masyarakat itu sendiri,” ungkapnya.
Ia menjelaskan, yang dilarang adalah kegiatan masyarakat yang berpotensi untuk mengundang kerumunan di tempat-tempat tertentu.
“Jadi harapan kami agar ini ditaati, ditaati oleh masyarakat agar dapat menurunnya angka Covid-19 di Pohuwato,” tandasnya.
Penulis: Surdin