Scroll untuk baca artikel
Example floating
Example floating
Headline

Dinilai Belum Maksimal, DPRD Pohuwato Akan Evaluasi Ranperda Sarang Walet

×

Dinilai Belum Maksimal, DPRD Pohuwato Akan Evaluasi Ranperda Sarang Walet

Sebarkan artikel ini

Faktanews.com, Pohuwato – Dewan Perwakilan Rakyat Daerah (DPRD) Kabupaten Pohuwato akan mengevaluasi kembali Rancangan Peraturan Daerah (Ranperda) tentang sarang walet.

Hal ini disampaikan Ketua DPRD Pohuwato, Nasir Giasi usai melakukan rapat internal bersama seluruh komisi di DPRD Pohuwato.

“Yang kita bahas tadi adalah evaluasi Ranperda yang telah kita sahkan. Salah satunya adalah evaluasi Ranperda tentang sarang burung walet,” katanya kepada Faktanews, Senin (24/5/2021).

Menurutnya, saat ini DPRD Pohuwato menilai Ranperda tersebut belum berjalan secara maksimal sabagaimana yang diharapkan.

“Yang sampai dengan hari ini DPRD menilai belum berjalan secara maksimal, khususnya masalah reproduksinya,” ungkapnya.

Selain itu kata dia, DPRD juga membahas perihal dokumen Rencana Pembangunan Jangka Menengah Daerah (RPJMD) yang telah di usulkan Pemerintah Daerah Pohuwato.

“Dimana dokumen RPJMD itu memuat visi misi Bupati terpilih, dan rancangannya sudah ada di DPRD sambil memperhatikan pokok-pokok pikiran DPRD itu sendiri,” ujarnya.

Ia menambahkan, “sehingga RPJMD ini akan dilakukan maksimal, rancangan awalnya di gabungan komisi dan sudah di putuskan tadi tinggal menunggu agenda dari Banmus,” bebernya. (Fn03) 

Simak breaking news dan berita pilihan kami langsung di ponselmu. Akses berita Faktanews.com dengan cepat di WhatsApp Channel : https://whatsapp.com/channel/0029Vae1Mtp5q08VoGyN1a2S. Pastikan kamu sudah install aplikasi WhatsApp ya. Example 300x300
Example 120x600