Faktanews.com, Maluku Tengah – Di akhir masa jabatannya sebagai Wakil Bupati Kabupaten Maluku Tengah (Malteng) Marlatu L. Leleury bersama istri Joan Raturandang terus berinovasi memberikan yang terbaik untuk kabupaten yang bertajuk Pamahanunusa.
Bukan hanya berkarya di pemerintahan, inovasi yang inspiratif terus dilakukan sebagai karya yang dititipkan untuk masyarakat. Sabtu, (17/4/21), bertempat di plataran SPBU Batas Kota Masohi, Marlatu L. Leleury bersama istri melaunching Chanel YouTube yang diberi nama “Joan & Atus Leleury”. Lagu awal yang dilaunching dalam Chanel YouTube dengan judul I love You yang dinyanyikan oleh Ona Hetarua , beckground video klip Marlatu L. Leleury dan Istri, membawa nuansa cinta romantis.
Chanel dengan konten seni dan budaya Maluku, dihadirkan untuk mengeksplor lebih luas berbagai hal tentang Maluku, terutama keindahan alam dan adat istiadatnya dengan tujuan Maluku lebih dikenal di mata dunia.
“Melalui channel Joan dan Atus Leleury yang diluncurkan hari ini, kami ingin mengangkat kembali seni dan budaya Maluku lebih banyak lagi ke permukaan. Kami ingin mengeksplor lebih luas lagi tentang keberadaan Maluku. Tentang keindahannya, tentang adat istiadatnya yang unik, tentang seni dan budayanya yang sangat beragam dan memiliki nilai-nilai yang luhur, dan tentang kekayaan alamnya,” tegas Leleury dalam sambutannya.
Chanel ini hadir kata mantan bankir, didasari atas dasarkan kerinduan menyalurkan bakat-bakat para seniman musik Maluku sehingga membuat dirinya dan istri mendorong untuk mendukung kreatifitas dengan menjadi produser bagi mereka.
“Semoga dengan lagu-lagu yang diciptakan yang menggambarkan kecintaan terhadap Maluku dan dinyanyikan oleh para seniman Maluku ini, dapat menjadi aset dalam mendukung pengembangan ekonomi kreatif serta pariwisata berbasis muatan lokal,” ucapnya.
Dirinya berharap dengan menikmati lagu-lagu yang dilansir melalui channel Joan & Atus Leleury ini, bukan hanya masyarakat Maluku saja yang dapat menikmatinya, namun seluruh dunia dapat menikmati lagu dan pemandangan alam yang indah yang kita miliki. “Ini juga dapat membantu para anak cucu keturunan Maluku yang berada di luar negeri, untuk dapat mengenal Maluku lebih dekat lagi,” ujarnya. (FN/Uc)