Scroll untuk baca artikel
Example floating
Example floating
Headline

Plt. Bupati Boalemo Minta Disdukcapil Agar Lebih Disiplin Dalam Bekerja

×

Plt. Bupati Boalemo Minta Disdukcapil Agar Lebih Disiplin Dalam Bekerja

Sebarkan artikel ini

Faktanews.com (Daerah) – Kabupaten Boalemo, Plt. Bupati Boalemo Anas Jusuf menggelar apel pagi dilingkungan Dinas Kependudukan dan Pencatatan Sipil Kabupaten Boalemo, Rabu(03/12/2020). Dalam kesempatan tersebut, Plt. Bupati Boalemo Anas Jusuf menyampaikan apel pagi ini dilaksanakan untuk menjalin silaturahmi dengan para Aparatur Sipil Negara (ASN) dilingkungan Dinas Kependudukan dan Pencatatan Sipil Kabupaten Boalemo.

“Apel pagi yang dilaksanakan ini untuk menjalin silaturahmi dengan Aparatur Sipil Negara (ASN) yang berada dilingkungan Dinas Kependudukan dan Pencatatan Sipil Kabupaten Boalemo,” jelasnya.

Dirinya mengungkapkan bahwa Dinas Kependudukan dan Pencatatan Sipil merupakan pelayanan terdepan bagi Pemerintah Daerah. Sehingga, harus mampu memberikan pelayanan terbaik kepada masyarakat tanpa membedakan orang dalam memberikan pelayanan.

“Dinas Kependudukan dan Pencatatan Sipil ini merupakan pelayanan terdepan di pemerintah daerah. Oleh karena itu agar kiranya bisa memberikan pelayanan terbaik bagi masyarakat dengan tidak membeda-bedakan orang dalam memberikan pelayanan,”Ungkapnya.

Dirinya juga menambahkan, Dinas Kependudukan dan Pencatatan Sipil memiliki Mindset bagus. Sebab, sistem yang di buat oleh kepala dinas berupa pelayanan secara online bisa memudahkan pelayanan untuk masyarakat.

“Mindset yang digunakan oleh Dinas Kependudukan dan Pencatatan Sipil ini sudah bagus. Apalagi sistem pelayanan online yang di buat oleh kepada dinasnya untuk memudahkan pelayanan sehingga masyarakat tidak perlu lagi datang ke kantor,”Ujarnya.

Terakhir Dirinya berharap agar Aparatur Sipil Negara (ASN) bisa menjaga sistem untuk peningkatan pelayanan kepada masyarakat. Selain itu dirinya meminta agar Aparatur Sipil Negara (ASN) dilingkungan Dinas Kependudukan dan Pencatatan Sipil dapat mematuhi peraturan disiplin yang sudah diterapkan oleh Pemerintah Daerah Kabupaten Boalemo. (***)

Simak breaking news dan berita pilihan kami langsung di ponselmu. Akses berita Faktanews.com dengan cepat di WhatsApp Channel : https://whatsapp.com/channel/0029Vae1Mtp5q08VoGyN1a2S. Pastikan kamu sudah install aplikasi WhatsApp ya. Example 300x300
Example 120x600