Scroll untuk baca artikel
Example floating
Example floating
Headline

Gelar Apel Korpri dan Pelantikan ASN, ini Harapan Bupati Syarif

×

Gelar Apel Korpri dan Pelantikan ASN, ini Harapan Bupati Syarif

Sebarkan artikel ini

Faktanews.com (Daerah) – Kabupaten Pohuwato, Proses pelaksanaan apel korpri serta pelantikan 174 ASN dan penyerahan kenaikan pangkat di Kabupaten Pohuwato kali ini dilaksanakan dengan cara yang berbeda.

Apel kali ini dilaksanakan secara Video Confrence. Menurut Bupati Pohuwato, Syarif Mbuinga, kegiatan ini sesuai dengan protokoler kesehatan dalam rangka pencegahan penyebaran covid 19.

Rapat yang dilaksanakan melalui video conference ini dihadiri oleh unsur Forkopimda, Sekda, serta OPD terkait, Jumat (17/4)

Apel Secara Video Confrence yang Diikuti Oleh Pimpinan OPD

Dalam sambutannya Bupati Pohuwato menyampaikan ucapan selamat kepada 174 ASN yang baru dilantik.

“Ijinkan saya menyampaikan terima kasih, selamat bekerja, berkarya dan berinovasi untuk memberikan persembahan serta pengabdian yang terbaik bagi daerah dan masyarakat pohuwato,” ungkap syarif

Syarif berharap dengan pelaksanaan seperti ini, akan menjadi contoh serta ketaatan masyarakat Pohuwato dalam rangka memutar rantai penyebaran Covid-19.

Rencananya, kepada 174 ASN yang baru saja dilantik akan dibuatkan SK sebagai Relawan Covid 19 yang akan ditugaskan di 2 wilayah perbatasan guna membantu tenaga medis yang ada.

“Kepada sekretaris daerah dan Kepala Badan Kepegawaian untuk dapat membuat SK baru maupun SK tambahan bagi sejumlah 174 ASN sebagai relawan covid 19,” tutup Syarif (FN07)

Simak breaking news dan berita pilihan kami langsung di ponselmu. Akses berita Faktanews.com dengan cepat di WhatsApp Channel : https://whatsapp.com/channel/0029Vae1Mtp5q08VoGyN1a2S. Pastikan kamu sudah install aplikasi WhatsApp ya. Example 300x300
Example 120x600