Scroll untuk baca artikel
Example floating
Example floating
Headline

Bupati PohuwatoTurun Langsung Pantau Banjir di Desa Balayo

×

Bupati PohuwatoTurun Langsung Pantau Banjir di Desa Balayo

Sebarkan artikel ini

Faktanews.com (Daerah) – Kabupaten Pohuwato, Akibat curah hujan yang tinggi, banjir bandang melanda desa Balayo, kecamatan Patilanggio, Rabu, (1/20) sore.

Berdasarkan data yang dilaporkan oleh pihak koordinator Tagana dan Satgas BPBD kabupaten Pohuwato, ada 100 KK terdampak banjir dengan jumlah jiwa 382. dan malam ini pihak BPBD bekerjasama dengan pihak Tagana tengah mendistribusikan 382 makanan kepada warga yang terdampak banjir.

Bupati pohuwato Syarif Mbuinga, bersama Dandim 1313/Pohuwato, Kapolsek Patilanggio, dan camat, turun langsung meninjau masyarakat yang terdampak banjir.

” Kami harap, buat masyarakat tetap berhati-hati dan waspada dengan cuaca yang kurang baik dan dapat berakibat banjir. Tak hanya itu juga, tetap waspada dengan penyebaran Covid-19 yang saat ini melanda beberapa Negara termasuk kita di Indonesia, ” Ungkapnya.

Sementara itu, salah satu warga desa Balayo, menyampaikan bahwa banjir kali ini yang melanda desa Balayo, akibat aktivitas tangan manusia.

” Baru kali ini banjir meluap besar, dan ini tidak lain dampak pekerjaan tambak emas sehingga kami masyarakat desa Balayo meminta kepada Forkopimda agar bisa menegur para pengusaha tersebut, ” Tukas Ka Damu warga desa Balayo. (FN07)

Simak breaking news dan berita pilihan kami langsung di ponselmu. Akses berita Faktanews.com dengan cepat di WhatsApp Channel : https://whatsapp.com/channel/0029Vae1Mtp5q08VoGyN1a2S. Pastikan kamu sudah install aplikasi WhatsApp ya. Example 300x300
Example 120x600