Scroll untuk baca artikel
Example floating
Example floating
Headline

Soal Koperasi Plasma PT. IGL, Ketua KPMP : Jangan Bodohi Masyarakat

×

Soal Koperasi Plasma PT. IGL, Ketua KPMP : Jangan Bodohi Masyarakat

Sebarkan artikel ini

Faktanews.comPohuwato. Ketua Kesatuan Pelajar Mahasiswa Popayato (KPMP), Rifandi Sirullah, menyoroti PT. Inti Global Grup terkait pembentukan koperasi Plasma.

Ia mempertanyakan tujuan sebenarnya dari pembentukan koperasi tersebut, yang seharusnya memberikan manfaat langsung kepada para petani plasma.

Menurutnya, pembentukan koperasi plasma oleh PT IGL hanya sekadar untuk menggugurkan kewajiban saja.

“Mana realisasi plasma sebesar 20% untuk masyarakat yang di janjikan oleh PT. IGL Group melalui koperasi ? jangan sampai ini hanya akal-akalan perusahaan untuk menggugurkan kewajiban saja?,”ujar Rifandi kepada awak media ini.

Ia mencatat bahwa sampai saat ini, petani plasma belum pernah merasakan manfaat yang dijanjikan.

“Tujuan koperasi plasma seharusnya adalah untuk memberdayakan petani, memberikan mereka akses yang lebih baik terhadap pasar, dan memberikan manfaat untuk masyarakat. Namun, banyak laporan yang menyebutkan bahwa Pasca koperasi ini dibentuk, pihak PT. IGL Group justru tidak memfasilitasi apa yang sudah menjadi kewajiban mereka,” tegas Rifandi.

Ia berharap, pembentukan koperasi plasma tersebut dapat memberikan manfaat yang nyata untuk masyarakat.

“Koperasi Plasma ini harus memberikan manfaat yang nyata untuk masyarakat desa binaan. Jangan hanya untuk membodoh-bodohi masyarakat saja, pihak PT. IGL Group harus segera melaksanakan apa yang sudah menjadi kewajiban” pungkas Rifandi.

Simak breaking news dan berita pilihan kami langsung di ponselmu. Akses berita Faktanews.com dengan cepat di WhatsApp Channel : https://whatsapp.com/channel/0029Vae1Mtp5q08VoGyN1a2S. Pastikan kamu sudah install aplikasi WhatsApp ya.Example 300x300
Example 120x600