Faktanews.com, Pohuwato – Kabupaten Pohuwato merayakan hari jadinya yang ke-22 dengan menggelar Rapat Paripurna DPRD yang berlangsung di Ruang Sidang DPRD, Kecamatan Marisa, Selasa (25/2/2025). Acara ini dihadiri Wakil Menteri Perumahan dan Kawasan Permukiman (PKP) RI, Fahri Hamzah, serta Wakil Gubernur Gorontalo, Idah Syahidah Rusli Habibie.
Dalam sambutannya, Ketua DPRD Pohuwato, Beni Nento, mengajak seluruh elemen masyarakat untuk mengenang sejarah panjang pemekaran Pohuwato dari Kabupaten Boalemo. Ia menegaskan bahwa perjuangan ini lahir dari semangat para tokoh daerah yang menginginkan kemandirian dan kemajuan bagi Pohuwato.
“Nama ‘Pohuwato’ sendiri memiliki makna yang dalam, yaitu perjalanan panjang. Ini mencerminkan perjuangan kita sejak pemekaran hingga saat ini,” ujar Beni.
Momentum HUT ke-22 ini terasa semakin istimewa karena bertepatan dengan hadirnya pemerintahan baru di Pohuwato. Bupati Saipul Mbuinga dan Wakil Bupati Iwan Adam yang baru dilantik oleh Presiden Prabowo beberapa waktu lalu, diharapkan mampu membawa perubahan positif bagi daerah ini.
Sementara itu, Wamen PKP Fahri Hamzah merasa terhormat bisa menghadiri perayaan ini. Ia turut mendoakan agar Pohuwato semakin maju dan mampu bersaing dengan kabupaten lain di Indonesia. Dalam kesempatan tersebut, ia juga menyampaikan berbagai program strategis pemerintahan Prabowo-Gibran, yang diharapkan dapat didukung oleh pemerintah daerah dan masyarakat.
“Saat ini, Presiden Prabowo sedang mengonsolidasikan seluruh kepala daerah untuk memastikan pembangunan berjalan efektif. Saya harap Pohuwato bisa bersinergi dengan pemerintah pusat agar daerah ini semakin berkembang,” kata Fahri.
Usai rapat paripurna, Wamen PKP dan Wagub Gorontalo langsung menuju lokasi Seminar Perumahan yang diselenggarakan oleh Universitas Pohuwato. Kehadiran mereka menjadi bukti komitmen pemerintah dalam mendorong pembangunan infrastruktur dan kesejahteraan masyarakat di daerah.