Faktanews.com, Parlemen – Ketua Dewan Perwakilan Rakyat Daerah (DPRD) Pohuwato, Beni Nento, serap aspirasi masyarakat Desa Hulawa pada reses masa sidang pertama, Sabtu (30/11/2024).
Beni mengatakan pada reses tersebut dirinya menerima aspirasi masyarakat soal infrastruktur pertanian. Apalagi jalan tani yang berada di desa Hulawa sudah tidak bisa dilalui lagi akibat perusahaan tambang.
Selain keluhan infrastruktur, masyarakat desa Hulawa juga persoalan bantuan rumah bagi masyarakat Hulawa.
Untuk menindaklanjuti aspirasi tersebut kata Beni, dirinya akan mengawal hal itu pada saat musrembang baik di tingkat desa hingga ke tingkat kabupaten.
Pada reses tersebut juga dihadiri unsur pemerintah kecamatan, Kepala Dinas PU Risdiyanto Mokodompit dan Kepala Dinas Perumahan & Pemukiman Fadli Sanad.