Scroll untuk baca artikel
Example floating
Example floating
Advertorial

KPU Provinsi Gorontalo Gelar Rapat Koordinasi Persiapan Distribusi Logistik Pilkada 2024

×

KPU Provinsi Gorontalo Gelar Rapat Koordinasi Persiapan Distribusi Logistik Pilkada 2024

Sebarkan artikel ini

Faktanews.com, Bone Bolango – Ketua KPU Provinsi Gorontalo, Sophian Rahmola, bersama dengan Anggota KPU Provinsi Gorontalo, Opan Hamsah, Hendrik Imran, dan Roy Hamrain, membuka Kegiatan Rapat Koordinasi Persiapan Distribusi Logistik Pilkada Tahun 2024, yang bertempat di Hotel Fox Kota Gorontalo pada Kamis (21/11/2024).

Dalam sambutannya, Sophian Rahmola mengibaratkan logistik sebagai “jantung” dari Pemilu atau Pilkada, karena tanpa logistik, Pilkada tidak akan terlaksana. Ia menekankan bahwa distribusi logistik harus memperhatikan prinsip 6 T, yaitu: tepat jenis, tepat jumlah, tepat kualitas, tepat waktu, tepat sasaran, dan tepat biaya.

Sophian juga mengingatkan pentingnya mitigasi dalam pelaksanaan distribusi logistik oleh KPU Kabupaten/Kota dengan mempertimbangkan kondisi cuaca dan geografis masing-masing wilayah hingga logistik sampai ke Tempat Pemungutan Suara (TPS), dan progres distribusi harus dilaporkan secara berjenjang.

Sementara itu, Roy Hamrain menambahkan bahwa dalam distribusi logistik, kondisi kotak suara harus selalu diperhatikan agar tetap dalam keadaan baik. Ia juga menekankan pentingnya komunikasi yang baik dengan pihak keamanan dan pengawas untuk kelancaran distribusi.

Senada dengan itu, Hendrik Imran menegaskan perlunya persiapan yang matang, termasuk memastikan kendaraan yang digunakan untuk distribusi layak jalan dan terpal yang digunakan untuk menutup logistik tidak bocor. Semua persiapan harus dilakukan sesuai dengan petunjuk dalam petunjuk teknis (juknis) yang berlaku.

Kegiatan ini dilaksanakan selama dua hari, yakni tanggal 21-22 November 2024, dan menghadirkan narasumber dari Kejaksaan Tinggi Gorontalo, Polda Gorontalo, Bawaslu Provinsi Gorontalo, serta BMKG Provinsi Gorontalo. Acara ini juga mengundang Ketua, Sekretaris, serta Kasubag Umum dan Logistik KPU Kabupaten/Kota se-Provinsi Gorontalo, serta Ketua Panitia Pemilihan Kecamatan (PPK) se-Provinsi Gorontalo.

Simak breaking news dan berita pilihan kami langsung di ponselmu. Akses berita Faktanews.com dengan cepat di WhatsApp Channel : https://whatsapp.com/channel/0029Vae1Mtp5q08VoGyN1a2S. Pastikan kamu sudah install aplikasi WhatsApp ya. Example 300x300
Example 120x600