Faktanews.com – Kota Gorontalo, Sekretaris Daerah Kota Gorontalo , Ismail Madjid menghadiri semarak Hari Ulang Tahun Radio Republik Indonesia (RRI) yang ke-78, Bertempat di kantor Lembaga Penyiaran Publik RRI Gorontalo. Minggu (03/9/2023).
Dalam sambutannya, Ismail Majid menyampaikan meski telah memasuki usia ke 78 tahun namum LPP RRI tampak tetap eksis.
Menurutnya hal itu dapat dilihat dari kualitas siaran yang disajikan serta konten siaran yang terus beradaptasi dengan kecanggihan teknologi.
“Bahkan di era konvergensi media, RRI melakukan inovasi dengan layanan siaran RRI net atau radio yang di visualisasi dengan tagline Tontonan Yang Anda Dengar. artinya RRI hadir untuk memenuhi tuntutan kebutuhan publik seiring dengan revolusi digitalisasi teknologi di era kekinian,” ucap Sekda
Lebih lanjut sekda berharap agar RRI akan lebih maju lagi dalam memberikan layanan informasi. ia mengingatkan bahwa tantangan informasi yang dihadapi kedepan akan makin berat. disini peran RRI dibutuhkan untuk mencerdaskan anak bangsa dalam segi edukasi terhadap masyarakat.
”Dengan tag line sekali di udara tetap di udara, semoga RRI akan tetap selalu ada di hati para pendengar dan di hati masyarakat. Jayalah selalu RRI, teruslah memberikan kontribusi informasi cerdas dan nyata bagi masyarakat Gorontalo menuju Gorontalo unggul, ” Kata Ismail.
Semarak HUT RRI Gorontalo diawali dengan jalan sehat mengambil start dari Gelora Nani Wartabone dan finish di depan RRI Gorontalo. selain jalan sehat, agenda diramaikan dengan zumba bersama, bazar UMKM, Doorprize, live musik dan berbagai kegiatan yang diikuti oleh seluruh jajaran Karyawan RRI dan Pemerintah Kota Gorontalo. (Adv)