Faktanews.com, Pohuwato – Dewan Perwakilan Rakyat Daerah (DPRD) Pohuwato, menggelar rapat dengar pendapat terkait kelangkaan gas LPG, pada Senin (10/4/2023).
RDP yang diinisiasi oleh Komisi II dan III DPRD itu, menghadirkan Sekretaris Daerah Pohuwato, Kepala Dinas Perindagkop, dan beberapa OPD terkait.
Rizal Pasuma, Ketua Komisi II, mengatakan kelangkaan gas LPG diakibatkan naiknya pemakaian gas di masyarakat. Olehnya kata dia, pengurangan gas oleh pertamina malah membuat sengsara masyarakat Pohuwato.
Sementara itu, Beni Nento yang juga ketua Komisi III, mengungkapkan DPRD mendesak pihak pemerintah dan pertamina untuk menambah pasokan gas di wilayah Pohuwato.
” Seperti apa yang disampaikan pak kadis, ada sekitar kurang lebih 52 ribu PKM mendapatkan gas bersubsidi, namun sampai hari ini hanya sekitar 22 ribu yang ada. Oleh karena itu, kami meminta pemerintah, entah itu pemerintah provinsi maupun pusat dan pihak pertamina untuk menambah kouta gas LPG,” Ketusnya.