Faktanews.com, Pohuwato – Dewan Perwakilan Rakyat Daerah (DPRD) Kabupaten Pohuwato, meminta PT Inti Global Laksana memperlihatkan Amdal Pembangunan Pelabuhan di Kecamatan Popayato, Selasa (24/1/2023).
Beni Nento, Ketua Komisi III DPRD Pohuwato, mengungkapkan bahwa pembangunan pelabuhan oleh PT Inti Global Laksana hanya merugikan masyarakat.
Kata Beni, dampak dari pembangunan pelabuhan tersebut adalah banjir yang melanda desa Trikora.
Atas dasar itu, DPRD Pohuwato meminta pihak perusahaan untuk terbuka dan mensosialisasikan Amdalnya ke masyarakat.
” Kita minta perusahaan untuk membuka ruang melakukan sosialisasi terkait Amdal,” Ketusnya.