Faktanews.com, Boalemo – Pelayanan di Puskesmas Bongo Nol terhenti akibat puluhan Tenaga Kesehatan mogok kerja. Dari pantauan media Faktanews.com dilapangan, Rabu (5/10/2022), beberapa pasien yang ingin berobat terpaksa harus pulang karena tidak ada pelayanan di Puskesmas Bongo Nol.
” Dari pagi banyak pasien yang so pulang pak,” Ungkap salah satu aparat Desa Bongo Nol yang menyaksikan langsung para pasien yang datang.
Kata dia (yang enggan disebut namanya), Sejak pukul 08.00 Wita, hingga pukul 10.00 Wita, sudah ada 11 pasien yang terpaksa harus pulang.
” Kebetulan saya piket di Desa, saya hitung-hitung dari tadi sudah ada 11 orang pasien yang pulang,” Tuturnya.
Jangan sampai kata dia, dengan tidak adanya pelayanan di Puskesmas Bongo Nol, banyak masyarakat yang akan kecewa.
” Kasian mereka cuman datang berobat pak, bukan untuk minta pelayanan lain,” Lanjutnya.
Hingga berita ini terbit, tidak ada Nakes Bongo Nol yang berada ditempat.
Penulis: Fadli