Scroll untuk baca artikel
Example floating
Example floating
Headline

Menambah Angka Kemiskinan, Mahasiswa Boalemo Tolak Kenaikan Harga BBM

×

Menambah Angka Kemiskinan, Mahasiswa Boalemo Tolak Kenaikan Harga BBM

Sebarkan artikel ini

Faktanews.com, Boalemo – Sejumlah mahasiswa di Boalemo yang tergabung dalam aliansi Barisan Boalemo Menggugat (BBM) menolak penuh kenaikan harga Bahan Bakar Minyak (BBM) yang belum lama ini diumumkan oleh Presiden Republik Indonesia (RI) Joko Widodo.

Kenaikan BBM yang diumumkan oleh Presiden Jokowi, dinilai telah mencederai kepercayaan masyarakat khususnya masyarakat Boalemo terhadap pemerintah RI yang berslogan “Kerja! Kerja! Kerja” Itu.

” Kebijakan ini harus ditolak. Apalagi saat ini masyarakat masih melakukan upaya pemulihan ekonomi pasca Pandemi Cocvid-19,” Kata Ongki Khamumu, selalu koordinator aksi aliansi BBM di persimpangan Tugu Jagung Tilamuta, Senin (12/9/2022).

Ongki mengungkapkan, kenaikan BBM menambah angka kemiskinan khususnya di Kabupaten Boalemo.

” Inflasi, kemiskinan, dan meningkatnya angka putus sekolah menjadi satu keniscayaan yang diterima masyarakat khususnya di Boalemo akibat dari naiknya BBM,” Tuturnya.

Selain itu, aliansi BBM juga meminta pemerintah Kabupaten Boalemo untuk mengembalikan Anggaran Pendapatan Belanja Daerah (APBD) Boalemo untuk kepentingan masyarakat.

Adapun tuntutan Aliansi Barisan Boalemo Menggugat yaitu :
1. Mengembalikan APBD Boalemo ke jalan yang benar dengan memperhatikan kepentingan rakyat kecil.
2. Meminta SPBU di Boalemo untuk tidak menerapkan aplikasi My Pertamina kepada para pengguna kendaraan bermotor.
3. Pemerintah Kabupaten Boalemo diberi waktu 3 bulan untuk membuat regulasi terkait penggunaan subsidi BBM.
4. Pemerintah Kabupaten Boalemo harus membuka partisipatif masyarakat sipil dalam penyusunan kebijakan.

penulis: Fadli Thalib

Simak breaking news dan berita pilihan kami langsung di ponselmu. Akses berita Faktanews.com dengan cepat di WhatsApp Channel : https://whatsapp.com/channel/0029Vae1Mtp5q08VoGyN1a2S. Pastikan kamu sudah install aplikasi WhatsApp ya. Example 300x300
Example 120x600