Scroll untuk baca artikel
Example floating
Example floating
Headline

5 Kali Berturut, Pemkab Boalemo Raih Penghargaan Wajar Tanpa Pengecualian

×

5 Kali Berturut, Pemkab Boalemo Raih Penghargaan Wajar Tanpa Pengecualian

Sebarkan artikel ini

Faktanews.com, Boalemo – Pemerintah Kabupaten Boalemo Kembali menerima Wajar Tanpa Pengecualian (WTP) yang ke – 5 Kalinya atas Laporan Keuangan Pemerintah Daerah tahun Anggaran 2021 dari BPK-RI Perwakilan Provinsi Gorontalo.

 

Penyerahan penghargaan ini bertempat di auditorium Kantor BPK-RI Perwakilan Provinsi Gorontalo yang diterima langsung Penjabat Bupati Boalemo Dr.Drs.Hendriwan,M.Si dan diserahkan Kepala Sub Auditor BPK-RI Perwakilan Provinsi Gorontalo Joni Rinda Putra, Sabtu (28/05).

 

Penyerahan Wajar Tanpa Pengecualian (WTP) kali ini pula disaksikan langsung oleh Ketua DPRD Karyawan Eka Putra Noho, Sekretaris Daerah, Asisten III, dan Kepala BKAD Boalemo.

 

Sekretaris Daerah, Dr.Sherman Moridu,S.Pd,MM, menyampaikan bahwa Pemerintah Boalemo sudah 5 kali berturut-turut mendapatkan Wajar Tanpa Pengecualian (WTP) di era Pemerintahan Damai (Darwis Moridu-Anas Jusuf) atas Laporan Hasil Pemeriksaan Laporan Keuangan Pemerintah Daerah (LHP-LKPD) tahun Anggaran 2021.

 

“Sehingga itu,saya menyampaikan terima kasih kepada para pimpinan OPD yang telah megelolah keuangannya dengan baik,” ujarnya.

 

Penghargaan ini juga, kata Sherman, sebagai tanda penyambutan Pemkab Boalemo kepada Penjabat Bupati Boalemo yang baru.

 

“Saya juga menyampaikan terima kasih kepada Penjabat Bupati Boalemo Dr.Drs. Hendriwan,M.Si yang telah menerima langsung Laporan Hasil Pemeriksaaan atas Laporan Keuangan Pemerintah Daerah Kab.Boalemo Tahun Anggaran 2021,” Tukasnya.

Simak breaking news dan berita pilihan kami langsung di ponselmu. Akses berita Faktanews.com dengan cepat di WhatsApp Channel : https://whatsapp.com/channel/0029Vae1Mtp5q08VoGyN1a2S. Pastikan kamu sudah install aplikasi WhatsApp ya. Example 300x300
Example 120x600