Faktanews.com, Boalemo – Kepolisian Resor (Polres) Boalemo, menggelar rapat Tactical Floores Game (TFG) dalam rangka menghadapi perayaan Ketupat usai lebaran Idul Fitri, di Kabupaten Boalemo, Sabtu (7/5/2022).
Kabag OPS Polres Boalemo, Kompol Riki Risfiandi, mengatakan bahwa Polda Gorontalo bersama jajaran Polres Gorontalo telah melakukan persiapan pelaksanaan Operasi Kepolisian Terpusat atau Operasi Ketupat 2022.
Hal ini kata Riki, dilakukan dalam melakukan pengamanan pada perayaan ketupat yang sudah menjadi tradisi warga Gorontalo setalah 7 hari lebaran Idul Fitri.
” Adanya tradisi masyarakat Gorontalo melaksanakan lebaran ketupat, untuk itu khusunya Polda Gorontalo dan jajaran Polres melakukan langkah-langkah kesiapan untuk menentukan cara bertindak yang tepat untuk menjaga stabilitas kamtibmas maupun Kamseltibcar lantas yang aman dan kondusif sebelum, pada saat dan setelah lebaran,” Tukasnya. (***)