Scroll untuk baca artikel
Example floating
Example floating
Headline

Komitmen Tingkatkan Pelayanan Publik, Polres Boalemo Canangkan Zona Integritas Menuju WBK dan WBBM

×

Komitmen Tingkatkan Pelayanan Publik, Polres Boalemo Canangkan Zona Integritas Menuju WBK dan WBBM

Sebarkan artikel ini

Faktanews.com, Boalemo – Dalam rangka meningkatkan kapasitas dan akuntabilitas organisasi pemerintah yang bersih, Polres Boalemo mencanangkan Zona Integritas menuju Wilayah Bebas Korupsi (WBK) dan Wilayah Birokrasi Bersih Melayani (WBBM) tahun 2022, Kamis (31/03/2022).

Pencanangan yang berlangsung di Aula Endra Dharmalaksana Polres Boalemo tersebut dihadiri Bupati Boalemo, Ketua DPRD Boalemo, serta jajaran pejabat Polres Boalemo.

Kapolres Boalemo, AKBP Dadang Wijaya S.IK MM dalam sambutanya mengatakan bahwa pencanangan pencanangan kali ini sebagai wujud komitmen dari Polres Boalemo untuk memberikan pelayanan prima kepada masyarakat.

“Seperti yang kita ketahui bersama zona integritas ini predikat yang diberikan kepada instansi pemerintah yang pimpinan dan jajarannya mempunyai komitmen untuk mewujudkan wilayah bebas korupsi (WBK) dan wilayah birokrasi bersih melayani (WBBM) melalui Reformasi birokrasi, khususnya dalam pencegahan korupsi dan peningkatan kualitas pelayanan publik,” Kata Dadang.

Sementara itu, Bupati Boalemo, Ir. Anas Jusuf M. Si mengungkapkan dukungan penuh kepada Polres Boalemo dalam membangun zona integritas menuju wilayah bebas korupsi (WBK) dan wilayah birokrasi bersih (WBBM).

“Semoga dengan terbangunnya zona integritas dilingkungan polres Boalemo, harapan publik terhadap layanan kepada masyarakat semakin profesional dan berkualitas sehingganya masyarakat dapat merasakan dampak positif dari perubahan tersebut,” tukasnya.

Editor: Arief
Simak breaking news dan berita pilihan kami langsung di ponselmu. Akses berita Faktanews.com dengan cepat di WhatsApp Channel : https://whatsapp.com/channel/0029Vae1Mtp5q08VoGyN1a2S. Pastikan kamu sudah install aplikasi WhatsApp ya. Example 300x300
Example 120x600