Faktanews.com, Boalemo – Dalam rangka peningkatan kualitas sumber daya manusia di Kabupaten Boalemo, Pemkab Boalemo melakukan penandatanganan kerjasama dibidang pendidikan,Penelitian dan pengabdian masyarakat dalam peningkatan kompetensi Sumber Daya Manusia (SDM) bersama Universitas Alkhairat (UNISA) Palu.
Penandatangan kerjasama kali ini dilakukan Bupati Boalemo Ir.Anas Jusuf,M.Si dengan Rektor Unisa Palu Dr.Umar Alatas,S.Pi,M.Si yang disaksikan oleh Kabag Tapem Nurdin Djaini, Ketua yayasan Unisa Palu Dr.Sofyan Bachmid,’Se,MM dan Para Wakil Rektor Unisa yang berlangsung di ruang kerja Bupati, Jum’at (11/03/2022).
Bupati Boalemo Ir.Anas Jusuf,M.Si menyampaikan terima kasih kepada Universitas Alkhairat (Unisa) Palu yang telah melakukan kunjungan silaturahmi dengan Pemerintah Kab.Boalemo.
“Kerjasama ini merupakan suatu kebanggaan bagi Pemerintah Boalemo. Di mana, Universitas Alkhairat (Unisa) Palu akan melakukan kerjasama di bidang Pendidikan,Penelitian dan Pengabdian masyarakat dalam peningkatan kompetensi Sumber Daya Manusia (SDM),” Kata Anas.
Anas pun menuturkan bahwa Alkhairat adalah bagian dari Peningkatan Sumber Daya Manusia, Khususnya di Kabupaten Boalemo. Olehnya, kehadiran Perguruan tinggi ini diharapkan bisa meningkatkan SDM di Boalemo.
Sementara itu, Rektor Universitas Alkhairat Palu Dr. Umar Alatas,S.Pi,M.Si menyampaikan terima kasih kepada Pemerintah Boalemo, yang telah menyambut baik kunjungan silaturahmi Universitas Alkhairat (Unisa) Palu sekaligus melakukan penandatangan kerjasama
“Semoga dengan kerjasama ini,hubungan Universitas Alkhairat Palu dengan Pemerintah Kab.Boalemo dapat terjalin dengan baik,” tukasnya. (Rls)