Faktanews.com, Boalemo – Dalam rangka meningkatkan pelayanan publik di lingkungan pemerintah Kabupaten Boalemo, tak bosan-bosanya para OPD berlomba-lomba untuk melakukan inovasi. Kali ini, giliran Dinas Kependudukan dan Pencatatan Sipil (DUKCAPIL) telah menggagas Inovasi Daerah TATAPAN MATA ARTIS yang artinya Penetapan Langsung Terima Akta Perkawinan Antar Gratis.
Program tersebut memungkinkan pencatatan akta perkawinan bagi masyarakat Boalemo menjadi tidak dikenakan biaya administrasi. Hal tersebut pun mendapat apresiasi penuh dari Bupati Boalemo, Anas Jusuf.
Saat menetapkan akta perkawinan 3 pasangan pengantin non muslim yang bertempat diaula Dinas Dukcapil, Anas menyampaikan terima kasih kepada Dinas Kependudukan dan pencatatan sipil yang telah menggagas Inovasi Daerah TATAPAN MATA ARTIS.
“Pencatatan akta perkawinan merupakan salah satu Inovasi yang digagas Dinas Kependudukan dan pencatatan sipil Boalemo, di mana pencatatan akta perkawinan ini tidak dikenakan biaya administrasi, mungkin yang ditanggung hanya biaya transportasi,” kata Anas, Kamis (10/3/2022).
Penetapan akta perkawinan 3 pasangan pengantin non muslim tersebut juga disaksikan oleh Ketua DPRD Karyawan Eka Putra Noho,S.Sos, Kepala Dinas Dukcapil, Teguh Tjatmika, serta para pasangan pengantin.
“Hal ini merupakan salah satu upaya Pemerintah melalui Dinas DukCapil agar semua bisa dilaksanakan secara efisien dalam rangka meningkatkan Pelyanan Publik. Alhamdulillah Pelayanan Publik di Boalemo dari tahun ketahun mengalami peningkatan dan ini berkat dukungan dari pimpinan OPD yang ada,” tukasnya.