Faktanews.com, Pohuwato – Pemerintah Provinsi Gorontalo memberikan anggaran sebanyak 33 milyar untuk ruas jalan Wanggarasi-Taluditi, Kabupaten Pohuwato.
Anggaran tersebut bersumber dari dana pemulihan ekonomi nasional (PEN).
Hal tersebut terungkap sebagaimana hasil pertemuan Wakil Bupati Pohuwato, Suharsi Igirisa di Dinas Pekerjaan Umum Provinsi Gorontalo, Jumat (13/8/2021).
“Iya, anggaran itu masuk di dana PEN usulan Provinsi. Anggarannya sangat besar, luar biasa itu,” ungkap Wabup Suharsi.
Atas nama Pemerintah Daerah Pohuwato, Suharsi juga memberikan apresiasi kepada pemerintah Provinsi Gorontalo.
“Insyaallah kedepan anggaran untuk pohuwato bisa bertambah lagi,” harapnya.
Penulis: Surdin