Scroll untuk baca artikel
Example floating
Example floating
Headline

Saiful Mbuinga: Perlunya Perhatian Semua Pihak Terhadap Mitigasi Bencana di Pohuwato

×

Saiful Mbuinga: Perlunya Perhatian Semua Pihak Terhadap Mitigasi Bencana di Pohuwato

Sebarkan artikel ini

Faktanews, Pohuwato Sebagai Daerah yang berada di wilayah rawan bencana alam yang terkadang diakibatkan oleh ulah manusia itu sendiri, Kabupaten Pohuwato kiranya perlu untuk mendapatkan upaya yang lebih dari semua pihak khususnya Pemerintah Daerah melalui Badan Penanggulangan Bencana Daerah (BPBD).

“Maka penyelenggaraan penanggulangan bencana di Kabupaten Pohuwato perlu mendapatkan perhatian yang serius dan ditangani secara komprehensif,” kata Bupati Pohuwato, Saipul Mbuinga saat membuka kegiatan pelatihan pencegahan dan mitigasi bencana baru-baru ini di halaman Kantor BPBD Kabupaten Pohuwato, (15/6).

“Multi sektor, terpadu, terencana, dan terkoordinir sehingga mampu untuk mengidentifikasi, menganalisis, dan mengambil tindakan sehingga dapat mengurangi tingkat resiko bencana,” sambungnya.

Penanggulangan bencana adalah suatu proses yang dinamis. Sehingga itu perlu adanya upaya berkelanjutan dan terpadu guna meningkatkan kualitas langkah-langkah yang penting yang berkaitan dengan observasi dan analisis. Misalnya upaya pencegahan, kesiapsiagaan, penanganan darurat serta rehabilitasi dan rekonstruksi yang diakibatkan oleh bencana alam maupun non alam.

Maka dari itu, perlunya untuk meningkatkan ilmu pengetahuan untuk mengasah kemampuan diri khususnya para satuan tugas penanggulangan bencana dalam menjalankan tugasnya di lapangan.

Selain itu, memberikan prioritas yang tinggi terhadap kebijakan penanggulangan bencana juga bagian dari kewaspadaan dan kesiapsiagaan kepada masyarakat serta jajaran pemerintahan terutama di wilayah rawan bencana.

Penulis: Surdin

Simak breaking news dan berita pilihan kami langsung di ponselmu. Akses berita Faktanews.com dengan cepat di WhatsApp Channel : https://whatsapp.com/channel/0029Vae1Mtp5q08VoGyN1a2S. Pastikan kamu sudah install aplikasi WhatsApp ya. Example 300x300
Example 120x600