Scroll untuk baca artikel
Example floating
Example floating
Headline

Tanggapi Persoalan Pembagian Bansos di Omayua, DPRD Bakal Turun Lapangan

×

Tanggapi Persoalan Pembagian Bansos di Omayua, DPRD Bakal Turun Lapangan

Sebarkan artikel ini

Faktanews.com, Pohuwato – Dewan Perwakilan Rakyat Daerah (DPRD) Pohuwato berencana akan melakukan pengecekan langsung di lapangan terkait persoalan Bantuan Sosial yang diduga tidak tepat sasaran di desa Omayua, Kecamatan Randangan.

Ketua Komisi I  DPRD, Amran Andjulangi, mengatakan bahwa pihaknya akan melakukan pengecekan langsung di lapangan terkait persoalan tersebut.

” Agar permasalahan ini lebih jelas, maka kami dari dari pihak DPRD Pohuwato, akan turun langsung ke lapangan untuk mengecek kebenaran mengenai apa yang menjadi permasalahan di sana,” Ungkap Amran, Rabu, (06/01/2021).

Untuk agenda turun lapangan, Amran mengungkapkan bahwa pihak DPRD telah bersepakat untuk melakukan itu pada hari Kamis (7/1/2021) besok.

” Kami bersepakat dari Komisi Satu, akan melakukan pengecekan kelapangan secara langsung besok hari, bersama perwakilan ITDA dan Pemerintah Kecamatan Randangan,” Tukasnya. (***)

Simak breaking news dan berita pilihan kami langsung di ponselmu. Akses berita Faktanews.com dengan cepat di WhatsApp Channel : https://whatsapp.com/channel/0029Vae1Mtp5q08VoGyN1a2S. Pastikan kamu sudah install aplikasi WhatsApp ya. Example 300x300
Example 120x600