Faktanews.com (Daerah) – Gorontalo, Dalam rangka memperingati Hari Ulang Tahun yang ke 57, Batalyon Yonif 713/ST menggelar doa syukuran dan doa pengantar Tugas Satgas Pamtas serta turnament menembak antar Forkopimda Se Provinsi Gorontalo dan Buka puasa bersama.
Pada kegiatan Lomba Menembak Forkopimda Se Provinsi Gorontalo, Kembali Bupati Syarif Mbuinga didaulat sebagai Juara Favorit dari Cabang Menembak dengan menggunakan Laras Panjang dan menggunakan Machine Pistol dengan memperoleh point 88,6.

Kepada Sejumlah Awak Media, Bupati 2 periode ini mengatakan meski lumayan lama tidak lagi latihan, dirinya akan tetap menampilkan yang terbaik demi Bumi Panua dihadapan seluruh Forkompida Se Provinsi Gorontalo.
” Alhamdulillah, meski sayasudah lama tidak latihan memegang laras panjang maupun pistol, saya terus berusaha memberikan hal terbaik buat Bumi Panua,meski diawal saya sempat merasa kaku, tapi syukur alhamdulillah saya dapat memberikan hal yang terbaik didepan Seluruh Forkopimda Se Provinsi Gorontalo.” Ungkap Syarif
Ditambahkannya lagi, hal ini menjadi sebuah ajang silaturahim setelah seluruh Forkopimda disibukan dengan perhelatan pesta demokrasi Pemilu 2019 kemarin.
“Turnament menembak ini sebagai ajang untuk mempererat tali silaturahim antara Forkopimda Kabupaten, Forkopimda Provinsi dengan TNI POLRI, seusai pasca pesta demokrasi pada 17 April kemarin, Alhamdililah kita masih diberikan kesehatan sehinga masih dapat berkumpul dan dipertemukan kembali di bulan suci Ramadan yang penuh berkah ini, “ Jelas Syarif. (FN07/01)