Scroll untuk baca artikel
Pasang Iklan
Example floating
Example floating
Headline

UTD. RSUD. MM Dunda Limboto dan PMI Kab. Gorontalo Gandeng Komunitas Pemuda dalam aksi Sosial Donor Darah

×

UTD. RSUD. MM Dunda Limboto dan PMI Kab. Gorontalo Gandeng Komunitas Pemuda dalam aksi Sosial Donor Darah

Sebarkan artikel ini
Example 468x60
Caption : Suasana Saat Pengambilan Darah Para Komunitas

Faktanews.com (Kesehatan) – Kabupaten Gorontalo, Dalam beberapa bulan belakangan ini, tingkat kebutuhan pasien  akan darah meningkat khususnya di RSUD. MM Dunda Limboto. Sementara, ketersediaan stok darah yang tersedia di Unit Transfusi Darah (UTD) RSUD. MM Dunda Limboto sangat terbatas. Sehingga hal ini yang menjadi salah satu alasan pihak RSUD. MM Dunda yang bekerjasama dengan PMI Kab. Gorontalo tuk menggandeng Komunitas Pemuda turun melakukan aksi sosial donor darah.

Tepatnya, Minggu 07/05 di kawasan objek Wisata Pentadio Resort UTD RSUD. Dunda dan PMI Kab. Gorontalo yang bekerja sama dengan Komunitas Hulonthalo Lipu’u menggelar aksi sosial donor darah yang mulai berlangsung dari jam 09 pagi hingga jam 03 petang. 

“Alhamdulillah dari kegiatan ini kami bisa mengumpulkan sebanyak 44 kantong darah dari pendonor. Total calon pendonor awalnya melebihi 50 orang, berhubung beberapa diantara mereka tidak bisa donor, karena tekanan darah rendah, HB nya dibawah normal dan lain sebagainya yang memang menjadi acuan  tolak ukur sebelum mendonorkan darah” terang Kepala UTD RSUD. MM Dunda dr. Irwan kepada Faktanews.com

Disaat yang bersamaan pula, Kepala Markas PMI Kab. Gorontalo, Bobi Hasan menuturkan “Dengan adanya aksi Sosial donor darah seperti ini setidaknya mampu menambah stok darah yang ada di UTD, tetapi bukan berarti telah memenuhi kebutuhan yang ada. Kami dari PMI Kab. Gorontalo akan selalu mendukung penuh aksi-aksi sosial seperti ini. Saya secara pribadi, berharap kepada masyarakat Kab. Gorontalo khususnya lebih sadar dan peka lagi kepada saudara-saudara kita yang membutuhkan. Dan dengan berdonor darah, manfaatnya ke tubuh sangat besar, tanpa harus menunggu keluarga atau kerabat kita sakit,  baru mau melakukan transfusi darah”.

Dalam aksi sosial donor darah ini, hadir pula beberapa komunitas yang ada di Gorontalo,diantaranya OI (Komunitas Iwan Fals) Gorontalo, Gorontalo BigStone.  Serta diramaikan pula oleh penampilan Pocil (Polisi Cilik) asal SDN 05 Bulango Selatan.

Diakhir acara, dr. Iwan berharap aksi-aksi sosial donor darah seperti ini harusnya mendapatkan perhatian lebih dari pemerintah, baik Pemerintah Kabupaten ataupun Pemerintah Provinsi. Agar aksi seperti ini di programkan dan berkesinambungan secara terus menerus. Harapannya mampu membantu ketersediaan stok darah di setiap UTD yang ada.

Sama halnya dengan statement Wakil Direktur Bagian Pelayanan dan Keperawatan dr. Titien Padjuhi, Donor darah merupakan kegiatan murni kemanusiaan yg bernilai luhur,kegiatan donor darah merupakan sebuah manifestasi paling nyata dari semangat dan rasa rela berkorban.banyak nyawa yg bisa diselamatkan dan banyak harapan bisa diberikan dgn melakukan donor darah.darah yg telah di donorkan bisa diberikan kepada pasien2 darurat medis seperti kecelakaan dan pasien operasi besar,bahkan bayi baru lahir dgn kondisi medis tertentu.bagi pendonor juga bisa memberi manfaat besar yaitu memperlancar aliran darah sehingga mencegah penyumbatan arteri..artinya bisa menurunkan resiko serangan jantung. (Raffa)
Example 120x600