Scroll untuk baca artikel
Example floating
Example floating
Pendidikan

Kadispora Boalemo Monitoring Pelaksanaan UNBK Tingkat SMA/Madrasah Aliyah

×

Kadispora Boalemo Monitoring Pelaksanaan UNBK Tingkat SMA/Madrasah Aliyah

Sebarkan artikel ini


faktanews.com (Pendidikan) – Kabupaten Boalemo, Ujian Nasional Berbasis Komputer UNBK yang resmi dilaksanakan pada hari ini Senin, 10/04/17 di tingkat SMA/Madrasah Aliyah berjalan dengan sukses dan lancar.

Di Kabupaten Boalemo jumlah siswa yang mengikuti UNBK untuk tingkat SMA/Madrasah Aliyah sekitar 1.000 siswa, dan alhamdulillah pada hari pertama tidak ada kendala yang terjadi di lapangan.

Hanya saja ada beberapa sekolah yang tidak mempunyai laboratorium komputer atau tidak adanya jaringan internet diantaranya, SMA mananggu dan SMA dulupi  kami sudah mempersiapkan jauh-jauh hari yaitu kami arahkan di SMK Negri 1 Tilamuta-Boalemo.

Kepala Dinas Pendidikan dan olah raga Abd. Waris, S.Pd, M.Pd ditengah-tengah kesibukanya mengungkapkan, untuk sementara kedua sekolah yang mengalami kendala teknis untuk pelaksanaan Ujian Nasional Berbasis Komputer UNBK tersebut sudah kami arahkan ke SMK Negri 1 Tilamuta-Boalemo.

Abd.Waris menghimbau melalui Ujian Nasional Berbasis Komputer UNBK ini semakin terpatri di dalam jiwa para peserta didik dan prilaku para guru agar senantiasa menjunjung tinggi integritas, sebab dengan UNBK sudah tidak ada peluang lagi para peserta didik dan guru untuk melakukan kecurangan.

Dan mudah-mudahan para siswa dan siswi saya lulus semua dengan nilai yang memuaskan, agar supaya bisa melanjutkan pendidikanya di tingkat perguruan yang lebih tinggi lagi. ‘Ungkap Abd.Waris (AB/Jho)
Simak breaking news dan berita pilihan kami langsung di ponselmu. Akses berita Faktanews.com dengan cepat di WhatsApp Channel : https://whatsapp.com/channel/0029Vae1Mtp5q08VoGyN1a2S. Pastikan kamu sudah install aplikasi WhatsApp ya. Example 300x300
Example 120x600