Faktanews.com (Daerah) – Kabupaten Pohuwato, Berawal dari kasus pemukulan mahasiswa yang dilakukan oleh oknum dosen luar biasa di Unisan Pohuwato mengundang banyak reaksi dari kalangan masyarakat hingga para Anggota Legislatif, pasalnya tindakan tidak terpuji itu dianggap biasa saja oleh pihak kampus.
Aleg Partai Demokrat Iwan Abay pun menyayangkan kejadian seperti itu terjadi didunia pendidikan Universitas Pohuwato, dirinya juga mengatakan perlu adanya evaluasi kembali dalam system akademik kampus yang saat ini terkesan melenceng dari Civitas Akademik yang sebenarnya.
“Saya hanya mempertanyakan kembali apakah yang bersangkutan atau dosen tersebut tidak pernah mengalami proses seperti itu,? Jika dikatakan ini adalah unsur kesengajaan menurut saya itu bukanlah satu unsur kesengajaan, dalam undang-undang pendidikan itu tidak dibenarkan guru atau dosen melakukan tindak kekerasan.”Jelas Iwan
Ditambahkannya lagi, “Perlu adanya evaluasi kembali tentang nilai-nilai yang dibangun di kampus tersebut dan bagaimana cara pengelolaan lembaga pendidikan itu, karena dunia akademik sebagai pencipta kader-kader yang hebat namun saat ini berada dibagian mana,?
Sebab saat ini begitu mudahnya orang-orang yang berada didalam melakukan sesuatu yang tidak terpuji terhadap anak didiknya, dan terakhir bagaimana masyarakat dapat mempercayai sementara nuansa pendidikan yang ada didalam tidaklah menggambarkan sesuatu yang sesuai dengan amanat undang-undang.”Tutup Iwan (Jho)