
Menurut pria yang akrab disapa Yudhi ini dimana maksud dan tujuannya datang ke Kabupaten Pohuwato adalah untuk menikmati Obyek Wisata Pantai Pohon Cinta berdasarkan referensi dari sahabatnya yang pernah sekali mendatangi lokasi tersebut.
“Maksud saya datang ke Marisa adalah untuk mengunjungi Obyek Wisata Pohon Cinta, namun saya sangat menyayangkan akses jalan menuju lokasi wisata itu.” Ungkap Yudhi dengan nada kecewa saat berbincang-bincang dengan awak media ini.
Dikatakannya bahwa kondisi jalan yang rusak tersebut sangat memprihatinkan, karena selain jalan itu menuju lokasi wisata ruas jalan ini harusnya menjadi perhatian utama oleh Pemerintah Daerah, saya juga melihat disepanjang jalan banyak terdapat Kantor-Kantor Pemerintahan baik DPRD Pohuwato, Satpol PP, Dinas Perhubungan, Kantor Bupati, Kejaksaan dan Diknas Kabupaten Pohuwato.
“Jalan ini harusnya menjadi perhatian utama Pemerintah Daerah mas, disini juga ada Kantor DPRD harusnya dapat mengontrol jalan tersebut, disini kan banyak Dinas-Dinas seperti , Perhubungan, Kantor Bupati, Kejaksaan dan Diknas Kabupaten Pohuwato.” Bilang Yudhi dengan logat Jawa Timurnya.
Selanjutnya Yudhi berharap agar Pemerintah Daerah segera menindak lanjuti hal tersebut, dimana sebagai wisatawan yang mau menghabiskan akhir pekannya di Kabupaten Pohuwato ini agar segera direalisasikan, “ Sayangkan jika dilihat seperti ini berarti Pemerintah Daerah tidak jeli untuk melihat efek dari rusaknya jalan ini, agar supaya kedepan jalan ini bisa menambah keindahan Kota Marisa.” Tutup Yudhi. (Jho)